Blog eCampuz
Mahasiswa

10 Tips Cerdas Jadi Mahasiswa Hemat Nggak Perlu Pelit

tips-mahasiswa-hemat

Tips buat mahasiswa yang pengen hemat ⎯ Sebagai seorang mahasiswa, mengatur keuangan dengan bijak merupakan hal yang penting sekaligus menantang. Bukanlah perkara yang mudah terutama ketika menghadapi tantangan finansial dan tetap ingin menikmati pengalaman selama berkuliah dengan menyenangkan. Keputusan terbaik ketika sobat eCampuz sedang mengalami masalah tersebut adalah dengan hidup hemat. Namun hemat di sini bukan kemudian menjadikan kamu pelit ya! Sebaiknya menjadi mahasiswa hemat artinya bijak dalam mengelola keuangan. 

Jadi, kamu tetap bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan mengalokasikan uang kiriman atau uang hasil jerih payahmu supaya bisa “selamat” sampai akhir bulan. Bahkan bisa juga untuk menabung saat sobat eCampuz benar dalam mengelola uang tersebut. Supaya kualitas hidup sobat eCampuz tetap terjamin meskipun sedang berhemat, simak 10 tips hidup minimalis dan hemat sebagai mahasiswa berikut ini.

Baca juga: Perempuan Muda Menginspirasi di Indonesia

1. Pilih Lokasi Kos Dekat Kampus

Langkah awal untuk menjadi mahasiswa hemat adalah mencari kost dekat kampus. Ketika sobat eCampuz melakukan hal ini tentu akan menghemat pengeluaran biaya transportasi. Karena untuk sampai ke kampus tinggal jalan kaki jadi lebih hemat. Meskipun dekat dengan kampus, pastikan kamu pilih kos yang sewanya tidak perlu mahal asalkan tetap nyaman.

2. Buatlah Daftar Pengeluaran

Meskipun kamu belum punya gaji sendiri tapi sebaiknya buatlah daftar pengeluaran setiap minggu atau bulanan. Aktivitas ini akan sangat membantu kamu mengalokasikan dana untuk biaya hidup maupun kebutuhan lain. Pastikan juga sobat eCampuz menyimpan sebagian uang untuk dana darurat. Jadi, ketika jatuh sakit tiba-tiba tidak perlu menghubungi orang tua untuk meminta biaya berobat.

3. Patungan Beli Bahan Makanan dengan Teman

Peribahasa “ringan sama dijinjing berat sama dipikul” adalah salah satu hal yang bisa kamu terapkan ketika membeli bahan makanan dengan teman. Jadi, dengan melakukan hal ini kamu akan memperoleh bahan makanan yang lebih bervariasi dibandingkan beli sendiri. Bahkan harganya pun bisa lebih murah dan jadi semakin hemat pengeluaran bukan?

4. Masak Sendiri di Kos

Sudah membeli bahan makanan dengan teman, saatnya kamu masak sendiri di kos biar lebih hemat. Karena jika sobat eCampuz hitung saat satu kali makan bisa Rp20, tiga kali makan sehari Rp60 ribu. Artinya sebulan bisa menghabiskan Rp1,8 juta untuk makan saja. 

Dengan memasak sendiri dan budget Rp200 ribu per minggu sobat eCampuz bisa lebih hemat. Jadi pastikan memilih tempat kos yang memiliki dapur bersama supaya lebih hemat. Namun ketika sedang sibuk kegiatan kampus, kamu bisa masak nasi sendiri dan lauknya beli di luar supaya tetap hemat.

5. Cuci Sendiri Pakaian dan Minimalisir Laundry

Tips hemat tapi tidak pelit juga bisa kamu lakukan dengan cara mencuci pakaian sendiri. Karena jika setiap saat kamu laundry tentu akan sangat memberatkan biaya saat kuliah. Dengan harga deterjen yang terjangkau kamu bisa mencuci banyak pakaian berkali-kali lipat daripada biaya laundry. Artinya kamu bisa hemat banyak pengeluaran bulanan jika memutuskan mencuci baju kotor sendiri.

6. Cari Kos Dengan Fasilitas WiFi

Sebagai mahasiswa pasti sobat eCampuz sering dihadapkan tugas yang menumpuk dan membutuhkan koneksi internet. Supaya tidak selalu memakai kuota dan membuat kamu semakin boros sebaiknya cari kos dengan fasilitas Wifi. Karena dengan adanya wifi di kost kamu akan lebih hemat dibandingkan membeli kuota. 

7. Beli Produk Dengan Ukuran Kecil

Cara hemat tapi tidak pelit pada diri sendiri adalah dengan membeli barang dengan ukuran kecil. Karena barang berukuran kecil otomatis harganya jauh lebih murah dan punya fungsi sama. Namun ketika barang yang kamu inginkan tersebut tidak ada ukuran mini, cara terbaiknya dengan patungan dengan teman. Jadi, kamu bisa tetap mendapatkan barang tersebut dengan harga terjangkau.

8. Beli Barang Preloved 

Supaya jadi hemat saat menjadi mahasiswa dengan uang pas-pas an, kamu bisa juga beli barang preloved. Barang preloved artinya sudah pernah dipakai tapi masih dalam kondisi bagus dan layak digunakan. Kamu tidak perlu malu ketika memakainya karena biasanya barang preloved dijual karena pemilik lama tidak cocok atau untuk mengurangi isi lemari. Tips supaya bisa mendapatkan barang preloved bagus kamu bisa membeli dari teman sendiri yang sedang menjualnya.

9. Kumpulkan Uang Receh

Sebagai anak kos dan mahasiswa uang receh akan sangat membantu kamu di akhir bulan. Jadi, pastikan kamu menyediakan celengan untuk menabung pecahan uang receh. Jika sudah penuh bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup atau bahkan dana cadangan.

10. Manfaatkan Fasilitas Kampus

Sebagai mahasiswa pasti sobat eCampuz sering diharuskan membeli buku pada mata kuliah tertentu. Buku tersebut tentu harganya tidaklah murah. Supaya lebih hemat jika belum memiliki uang, kamu bisa meminjamnya di perpustakaan kampus. Fasilitas ini bisa kamu manfaatkan untuk menekan pengeluaran tapi tetap membawa buku yang dibutuhkan ketika mengikuti mata kuliah tersebut. Selain memanfaatkan fasilitas kampus kamu juga bisa pinjam pada teman angkatan sebelumnya. 

Hidup hemat sebagai mahasiswa tidak harus pelit dengan diri sendiri. Lihatlah betapa besar pengaruhnya pada keuangan kamu dalam jangka panjang. Menjadi mahasiswa hemat bukan berarti sobat eCampuz harus mengorbankan kenyamanan atau kesenangan, tetapi itu adalah tentang membuat keputusan yang bijak dalam pengeluaran kamu. Jadilah mahasiswa yang cerdas, bertanggung jawab, dan memiliki kontrol penuh terhadap keuangan pribadi kalian. Dengan melakukan beberapa tips di atas, cobat eCampuz akan mendapatkan manfaat jangka panjang dan menciptakan fondasi yang kuat untuk keuanganmu di masa depan. Kamu bisa tetap hidup nyaman dengan makan 3 kali hari dan mendapatkan berbagai fasilitas lainnya. Kuncinya adalah bisa mengelola keuangan dan memiliki gaya hidup sederhana. Jadi, sobat eCampuz sebagai mahasiswa biasanya sering menggunakan cara seperti apa supaya tetap hemat?

Baca juga: 10 Situs Freelance buat Mahasiswa yang Pengen Cuan

Related posts

Dilema Mahasiswa Baru: Mending Ikut Organisasi atau Magang Ya?

eCampuz
2 years ago

Apa yang Berbeda di Beasiswa LPDP 2024? Cek Semua Kategorinya Di Sini

eCampuz
4 months ago

Cara Download File Gambar dari Google Docs

eCampuz
2 years ago
Exit mobile version