Perguruan tinggi harus memperhatikan salah satu hal penting, yaitu mengenai pengelolaan data. Tidak hanya data mahasiswa, namun semua data yang berkaitan dengan perguruan tinggi yang bersangkutan. Contohnya saja data inventaris, data keuangan, dan data perlengkapan kampus. Jika pengelolaan data dilakukan secara manual tentunya akan membutuhkan ketelitian dan kecermatan agar data-data tersebut dapat tersimpan dengan baik. Terbayang jika bagian Tata Usaha ingin mencari arsip mahasiswa yang usianya sudah cukup lama. Tentunya membutuhkan banyak waktu untuk mencari arsip satu persatu.managing campus data

Perkembangan teknologi mendukung perubahan data dari data fisik menjadi data digital. Dengan tersebut, perguruan tinggi memanfaatkannya sebagai alternatif pengelolaan data secara digital. Pengolahan data secara digital memungkinkan integrasi data dalam skala besar namun dalam waktu yang singkat. Perguruan tinggi yang memiliki mahasiswa dalam jumlah besar tentunya sangat terbantu dengan adanya digitalisasi data. Selain dapat memudahkan integrasi data, perguruan tinggi dapat menghemat kertas dan waktu.

Transformasi data dari data fisik menjadi digital mendukung terciptanya layanan untuk mengolah dan menyimpannya dalam bentuk file digital. Salah satu penyedia layanan ini adalah PT Solusi Kampus Indonesia yang memiliki kantor pusat di Yogyakarta. PT Solusi Kampus Indonesia menyediakan layanan eCampuz yang akan memberi kemudahan bagi perguruan tinggi dalam mengelola data.

eCampuz Cloud merupakan salah satu layanan pengelolaan data yang berbasis cloud computing. Layanan ini memiliki beberapa fitur yang akan membantu perguruan tinggi dalam pendaftaran calon mahasiswa, pembayaran, registrasi, dan informasi akademik bagi mahasiswa. Semua fitur ini dilakukan secara online dan semua data yang yang masuk ke dalamnya akan disimpan di dalam cloud.

Satu-satunya syarat yang harus dimiliki perguruan tinggi untuk dapat menggunakan layanan ini adalah koneksi internet yang memadai. Waktu pemasangan yang dibutuhkan untuk setup eCampuz Cloud adalah satu minggu, setelah itu sudah dapat diakses secara online oleh mahasiswa dan calon mahasiswa. Perguruan tinggi yang memiliki fasilitas informasi online dapat menepis jarak geografis dengan mahasiswa maupun calon mahasiswa yang ingin mendaftarkan diri. Karenanya perguruan tinggi dapat memperluas jaringan ke luar kota maupun ke seluruh Indonesia.

 

alur_setup_aplikasi_ecampuz_cloud

Baca juga: Ini Yang Kami Lakukan Saat Setup Aplikasi eCampuz Cloud

eCampuz tidak hanya mendukung integrasi data di perguruan tinggi skala besar saja namun juga mendukung perguruan tinggi dengan skala yang lebih kecil maupun perguruan tinggi yang baru dibangun. eCampuz memberikan layanan berlangganan mulai dari 1 (satu) tahun. Dengan berlangganan eCampuz, perguruan tinggi dapat menikmati semua fitur yang ditawarkan eCampuz yaitu eAdmisi, ePembayaran, eRegistrasi, dan eAkademik. Fitur-fitur ini didukung dengan fasilitas 365/24/7 Technical Assistance, Data Backup yang memiliki standar keamanan tinggi, Free Update, dan Training.

eAdmisi adalah Sistem Informasi Admisi untuk penyelenggaraan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) dengan beragam fasilitas untuk memudahkan panitia dan pendaftar. Dilengkapi sistem pelaporan yang efisien untuk mengelola dan mengevaluasi data pendaftaran.

eRegistrasi adalah Sistem Informasi Registrasi yang berfungsi untuk pengelolaan proses registrasi dan heregistrasi mahasiswa yang terintegrasi dengan data transaksi pembayaran mahasiswa. Dilengkapi dengan fitur otomasi pembuatan NIM yang formulasinya menyesuaikan dengan aturan penomoran NIM yang berlaku di perguruan tinggi.

ePembayaran adalah Sistem Informasi Pembayaran mahasiswa dengan fleksibilitas fitur setting tarif. Terintegrasi dengan Bank Mitra untuk pembayaran online dan dapat terhubung dengan laporan akuntansi perguruan tinggi bagi kebutuhan penjurnalan transaksi SPP secara otomatis.

eAkademik adalah Sistem Informasi Akademik untuk pengelolaan data akademik dan administrasi perkuliahan mahasiswa. Sebuah generic software yang dirancang untuk mengakomodir pengelolaan aktivitas akademik, data nilai dan transkrip, serta kurikulum dan semester sesuai standar pelaporan PDDIKTI.

Dikarenakan satu dan lain hal, Pelanggan dapat saja meminta berhenti berlangganan layanan eCampuz, dan kami sepenuhnya mengerti. Pemberitahuan mengenai ini dapat disampaikan beberapa waktu sebelum masa berlangganan berakhir, atau bahkan di tengah-tengah masa kontrak sekalipun, dengan tentu saja penyelesaian kewajiban pembayaran biaya berlangganan sampai pada bulan terakhir keaktifan eCampuznya nanti.

Hal terpenting dari proses ini adalah memastikan semua data yang ada dalam kelolaan eCampuz, tersampaikan dalam struktur dan pengenal data yang mudah dipahami oleh pihak Kampus, agar dapat digunakan kemudian oleh sistem pengelolaan berbasis elektronik lainnya. Menjadi perhatian kami bahwa keluaran data eCampuz harus mudah dikonversi atau dimigrasikan kembali. Simak lengkapnya dalam artikel Cara Berhenti Langganan eCampuz